Disiplin merupakan perasaan taat dan patuh terhadap nilai-nilai yang dipercaya termasuk melakukan pekerjaan tertentu yang menjadi tanggung jawabnya.
Pendisiplinan adalah usaha usaha untuk menanamkan nilai ataupun pemaksaan agar subjek memiliki kemampuan untuk menaati sebuah peraturan.
Disiplin diri merujuk pada pelatihan yang didapatkan seseorang untuk memenuhi tugas tertentu atau untuk mengadopsi pola perilaku tertentu, walaupun orang tersebut lebih senang melakukan hal yang lain.
Secara etimologi disiplin berasal dari bahasa Latin “disibel” yang berarti Pengikut. Seiring dengan perkembangan zaman, kata tersebut mengalami perubahan menjadi “disipline” yang artinya kepatuhan atau yang menyangkut tata tertib. Disiplin memerlukan integritas emosi dalam mewujudakan keadaan.
SMP 4 Bae Kudus mengadakan kegiatan latihan dasar PBB sebagai latihan dasar kedisiplinan. Sasaran kegiatan ini adalah peserta didik kelas VII A-G. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu-Kamis tanggal 21-22 Desember 2011 di halaman SMP 4 Bae Kudus. Latihan dasar PBB ini bimbing oleh Serma Joko S. dari Koramil 06 Bae dibantu oleh 3 orang anggota saka. Harapan dari kegiatan ini adalah agar peserta didik mempunyai sikap dan perilaku yang sadar tanpa ada paksaan untuk mentaati peraturan dan menjalani pendidikan di sekolah dengan baik.
Maksud dan tujuan kegiatan latihan dasar PBB adalah memberi pendidikan dasar sikap dan mental peserta didik untuk memunculkan kembali pendidikan karakter bangsa yang selama ini hampir hilang dari budaya bangsa..
0 Silakan beri komentar di sini